Home Up Keterampilan Seni Budaya

Keterampilan Three
Keterampilan One Keterampilan Two Keterampilan Three Keterampilan Four Keterampilan Five  

28 March 2009 07:32:12 PM

[Under Construction]

Angkatan Sebelas
BERHADIAH...!

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

KETERAMPILAN 3

Kotak Tissue dengan Hiasan Kolase

Oleh: Minarti.

Kelas X - 5

Saat anda berniat membereskan rumah dari barang-barang bekas yang ada, dapat dipastikan salah satunya adalah kemasan kardus bekas aneka barang atau kotak sepatu. Jika anda tidak membutuhkannya lagi janganlah anda buru-buru buang kotak-kotak kardus tersebut. Dengan sedikit keterampilan dan kreativitas maka barang-barang bekas yang tak bernilai itu dapat “menjelma “ menjadi kotak tissue yang artistik. Anda dapat menambahkan kolase hias dari perca untuk menutupi permukaan kotak sepatu bekas itu sehingga tampilannya lebih atraktif.

Bahan & Peralatan yang dibutuhkan:
   Kardus sepatu bekas, kain flannel warna hitam, potongan perca, kapur tekstil, gunting kain, kuas ukuran kecil lem putih dan lem UHU, wadah plastik, payet (aneka bentuk dan warna ), jarum payet, benang aneka warna, pita emas 1 m.

 Prosedur pembuatan :
Sebelum mulai bekerja, siapkan bahan dan alat yang diperlukan agar memudahkan proses kerja anda. Langkah kerja yang memerlukan persiapan khusus adalah mengumpulkan perca-perca sebagai material kolase. Potongan perca yang akan anda gunakan terlebih dahulu perlu disortir atau dipilih jenis warna, bahan dan teksturnya.

1. Sebelum mulai bekerja, siapkan bahan dan alat yang diperlukan agar memudahkan proses kerja anda. Langkah kerja yang memerlukan persiapan khusus adalah mengumpulkan perca-perca. Anda dapat memperolehnya dari tukang-tukang jahit yang memiliki banyak sisa-sisa perca dari bahan jahitannya. Potongan perca yang akan anda gunakan terlebih dahulu perlu disortir atau dipilih jenis warna, bahan dan teksturnya.

http://www.e-dukasi.net/pengpop/datafitur/peng_populer/PP_198/images/image27.jpg

http://www.e-dukasi.net/pengpop/datafitur/peng_populer/PP_198/images/image28.jpg

Foto 25: Bahan dan Alat yang diperlukan untuk membuat Kotak Tissu Berhias Kolase Perca, seperti : kotak sepatu bekas, perca, kain flannel, pita emas, payet, manik,gunting, jarum payet, benang warna, lem PVC.

2. Setelah selesai mensortir perca yang akan digunakan, selanjutnya anda bisa mulai menggambar pola kotak tissue di atas kain flannel. Gunakan kapur tulis-jahit sebagai alatnya. Lalu jahit jelujur dengan benang warna bidang yang akan diberi hiasan kolase agar lebih jelas.

http://www.e-dukasi.net/pengpop/datafitur/peng_populer/PP_198/images/image29.jpg

http://www.e-dukasi.net/pengpop/datafitur/peng_populer/PP_198/images/image30.jpg

Foto 26: Pilih kemasan kotak sepatu yang bertutup terpisah. Lalu buka lipatannya dan gunakan sebagai acuan gambar pola.                                                                                       

Foto 27: Selanjutnya  tandai bagian bidang yang akan diberi payet dengan jahitan benang jelujur.        

3. Langkah selanjutnya adalah menyusun atau menata perca-perca di atas bidang flannel yang akan dihias. Anda bisa mengkombinasikan bahan brokat yang bertekstur timbul dengan sifon atau organdi yang permukaanya lebih rata dan halus. Bisa juga anda memadukan tekstil polos dengan tekstil bermotif, hingga tercipta komposisi yang lebih menarik. Warna-warna perca bisa anda tata dalam komposisi kontras atau tumpang tindih hingga diperoleh efek warna yang unik. atau agak kalem dengan warna-warna yang senada. Disini anda bebas memilih warna dan berkreasi sesuai cita rasa artistik pribadi dan kreativitas anda. Tata kolase perca  di atas kain flannel dengan teknik over-laping.

http://www.e-dukasi.net/pengpop/datafitur/peng_populer/PP_198/images/image31.jpg

Foto 28: Tempel kolase perca menggunakan lem putih yang telah diberi air. Gunakan kuas untuk mengerjakannya. Lalu pasang payet dan manik-manik untuk mem- perindah kolase perca tersebut.

 

4. Setelah payet dan manik-manik selesai terpasang, proses selanjutnya adalah menempelkan kain flannel di kardus kotak sepatu. Dimulai dengan menempelkannya pada badan kotak, lalu pada bagian tutupnya. Gunakan lem putih (PVC) yang telah diberi air untuk merekatkannya. Untuk mempercepat proses pengerjaannya gunakan kuas ukuran sedang atau gunakan jari tangan telunjuk yang telah dibungkus kain flannel sebagai ganti kuas.

http://www.e-dukasi.net/pengpop/datafitur/peng_populer/PP_198/images/image32.jpg

Foto 29: Upayakan seluruh permuka-an kain flannel telah di pulas lem secara merata. Jangan gunakan campuran  air terlalu banyak, supaya  lem tidak tembus ke sisi muka

 

http://www.e-dukasi.net/pengpop/datafitur/peng_populer/PP_198/images/image33.jpg

Foto 30: Setelah seluruh sisi-sisi luar kotak tertutup kain flannel, lanjutkan proses yang sama untuk bagian dalam kotak. Perhatikan kerapihan dan kecermatan dalam pengerjaannya. Hal ini akan mempengaruhi hasil konstruksi kotak tissue.

 

5. Langkah berikutnya adalah memasang pita emas pada keempat tepi atas kotak tissue menggunakan lem. Setelah itu tempel roncean payet merah menutupi tepi luar pita emas dan sekeliling kotak serta keempat garis sudutnya, sehingga perpaduan keduanya memperindah tampilan badan kotak tissue.

http://www.e-dukasi.net/pengpop/datafitur/peng_populer/PP_198/images/image34.jpg

Foto 31: Pemasangan roncean payet merah pada kotak tissue merupakan aksentuasi warna yang mempertegas dan memperindah bentuk badan kotak tissue berhias kolase. 

 

6. Lakukan proses yang sama untuk melapisi bagian tutup kotak tissue. Perbesar ukuran tutupnya sekitar 5-7 mm di setiap sisinya karena akan dilapisi kain flannel. Tahap ini membutuhkan perhatian dan ketelitian ekstra dalam pengerjaannya agar konstruksi tutup dan badan kotak tissue cukup kuat dan persisi sudut-sudutnya.      

http://www.e-dukasi.net/pengpop/datafitur/peng_populer/PP_198/images/image35.jpg

Foto 32: Hiasan kolase perca pada bagian tutup kotak tssue memperindah  tampilan kotak. Pilih warna dan bagian motif brokat yang  artistik padukan dengan payet.

 

http://www.e-dukasi.net/pengpop/datafitur/peng_populer/PP_198/images/image36.jpg

Foto 33: Kardus kotak sepatu telah menjelma menjadi “produk baru” yang lebih indah dan menarik. Kotak tissue berhias kolase perca menjadi penghias meja yang menawan.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 


Information Request Form

Select the items that apply, and then let us know how to contact you.

Send service literature
Send company literature
Have a salesperson contact me

Name
Title
Company
Address
E-mail
Phone

Home

 

Back Home Up Next

 

 
html hit counter
Get free hit counter code here.
Rully Ramdhansyah

www.rullyyphb@yahoo.com

www.rullyyphb.wordpress.com

Kirimkan artikel mengenai Seni atau Keterampilan, foto-foto, untuk dimuat di Web ini.
Kirimkan melalui email anda ke www.rullyyphb.wordpress.com bila ada pertanyaan atau komentar tentang web site ini..
Last modified: 03/28/09

 

Free Web Hosting